Thursday, June 2, 2011

KMDGI 9 Bandung


kiri ke kanan (atas): Daniel, Tompel 1, Tompel 2, Jadul, Endra, Fadil, Adit
(tengah): Caya, Eve, Ano, Cendy, Danu, Nino, Garry
(bawah): Gewyh, Ucil
(minus Ila, Sakha, Rama dan Angki yang sudah pulang duluan)


KMDGI (Kriyasana Mahasiswa Desain Grafis Indonesia) adalah sebuah ajang kumpul-kumpul, temu-temu desainer grafis dari berbagai universitas di Indonesia. Acara 2 tahunan ini kali ini di adakan di bandung, tepatnya di Universitas Widyatama. Dimulai dari tanggal 23 sampai 25 Mei 2011. Banyak hal-hal yang menyenangkan yang saya lakukan disana. Banyak teman baru, cerita baru. Sayangnya yang dapat mengikuti KMDGI sampai akhir hanya saya, caya, eve, satya, dan gerry. Sedangkan yang lain pulang ke Jakarta duluan, dikarenakan adanya perkuliahan. Dan beberapa datang pada hari terakhir. Di sana DKV Binus juga turut mendirikan stand. Banyak sekali universitas yang berpartisipasi, saya ga ingat dari universitas mana saja yang ikut, pokoknya banyak, hehe. Selama di Bandung kita berlima tidurnya nomaden, pertama di rumah Alvin BS, kedua di kontrakan Endra (teman baru yang berbaik hati menyediakan tempat untuk kita tidur) dan ketiga di rumah Ucil atau Sesot. di KMDGI9 terdapat berbagai acara, seperti mural di Andong, seminar, forum, pameran, acara musik dan lain-lain. Selain mengikuti kegiatan-kegiatan yang disediakan, saya dan teman-teman mempunyai kegiatan lain tentunya, yaitu jalan-jalan. Kami diajak makan bajak lauk yang sambalnya luar biasa pedasnya dan luar biasa enaknya. Lalu saya ke Potluck untuk sekdar ngopi atau ngeteh atau makan sambil duduk dan ngobrol-ngobrol. Makan dan duduk-duduk di warung mexico (saya lupa namanya apa). Dan ke Piseta, untuk makan waffle ice cream yang enak.
Selama 4 hari di bandung, banyak kejadian yang menyenangkan dan yang pastinya membuat tertawa. Rasa khawatir akan tugas-tugas yang ditinggalkan pun hilang sudah. Liburan sesaat dan bertemu orang-orang baru memang menyenangkan.